• Posted by : Zayyinah Minggu, 02 September 2012


    Google memperkenalkan fitur terbarunya untuk pencarian gambar. Jika awalnya pada saat kita mencari gambar, kita harus mengetik tentang gambar apa yang kita inginkan, kali ini anda bisa mencari gambar dengan menggunakan gambar pula. Jadi jika anda memiliki foto dan tidak tahu dimana foto itu diambil, atau anda memiliki gambar logo dan lupa dari mana anda mengambil gambar tersebut, maka fitur ini bisa anda gunakan. Seru kan?
    Hasil pencarian yang dilakukan tidak hanya gambar yang sama atau mirip, akan tetapi juga informasi tentang gambar tersebut. Cara menggunakan fitur ini adalah, buka situs images.google.com. Setelah itu cari gambar yang anda inginkan di komputer anda. Jika anda pengguna Firefox atau Chrome, anda bisa langsung melakukan drag dan drop gambar tersebut ke kotak search pada web google.
    Selain itu anda bisa pula melakukan klik pada gambar kamera disebelah kanan kotak pencarian Google dan kemudian bisa anda pilih gambar dari url atau gambar yang anda upload.
    Bagi anda pengguna browser Firefox dan Chrome, anda bisa menambahkan addons pada browser anda. Dengan addon ini, anda bisa melakukan klik kanan pada gambar yang ada di browser anda, kemudian anda pilih menu “Search Google with this image”, maka gambar akan segera dicari oleh Google. Untuk pengguna Firefox, anda bisa mendownloadnya disini dan Chrome disini.

    Leave a Reply

    Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

  • Copyright © 2013 - Hyperdimension Neptunia

    You Know My Name, But You Don't Know My Story - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan